Cara Batalkan Akun Google Adword

Cara Batalkan Akun Google Adword

Sudah sebulan lebih saya tidak update website di karenakan kesibukan kantor tetapi urusan jasa pembayaran online masih tetap berlangsung 😀    Pemain google  adword atau yang sudah familiar dengan mengiklankan situs adword mungkin pernah akun adword di tangguhkan oleh pihak Google Adword sehingga akun tidak dapat di pulih kan lagi. Entah karena pelanggaran  kebijakan situs, kebijakan iklan, atau review google yang menyatakan ada aktifitas mencurigakan. Tapi ada kemungkinan kecil bisa di pulihkan dengan meminta bantuan tim google adword untuk peninjauan ulang setelah kita memperbaiki yang telah menjadi pelanggaran.

Apabila usaha kita sudah tidak bisa di toleransi oleh Google Adword maka ya harus di relakan akun tersebut tidak dapat di gunakan lagi 🙁  Tapi akun adword masih ada sisa saldo iklan yang belum habis. Bagaimana donk? masa hangus juga? hmmm …. Jangan kuatir. Google tetap akan mengembalikan sisa saldo iklan yang belum terpakai. 😀  Bagaimana cara nya? yaitu dengan membatalkan akun tersebut dan meminta pengembalian.

Nah, saya akan bagikan Bagaimana cara membatalkan Akun Google Adword.

Cara batalkan akun google adword hanya bisa di lakukan oleh pemilik akun Google Adword. Yaitu email yang tertaut atau email yang di gunakan untuk daftar / akses google adword.

1. Cara melihat sisa saldo google adword.  Masuk menu penagihan, kasus ini tertera angka  (Rp 148.895), ini bearti ada sisa sekitar Rp 148.895

cara mengecek sisa saldo akun google adword sebelum di batalkan
cara mengecek sisa saldo akun google adword sebelum di batalkan

2. Cara melakukan pembatalan akun google adword. Masuk menu setelan akun kemudian pilih preferensi. Di bagian paling bawah ada tulisan pembatalan akun. Anda tinggal klik Batalkan akun ini.
cara melakukan pembatalan akun google adword

3. Konfirmasi pembatalan akun google adword. Bila Anda telah yakin akan membatalkan tekan tombol Batalkan Akun Saya.
persetujuan pembatalan akun google adword

4. Pengajuan pengembalian dana.  Klik tulisan Ajukan pengembalian dana
Pembatalan Google Adword Pengembalian dana Google Adword

5. Anda akan mendapatkan konfirmasi pembatalan dan jumlah pengembalian dana. Pengembalian dana akan di kembalikan ke kartu kredit yang di gunakan. Butuh sekitar 7 hari kerja untuk proses pengembalian dana ke kartu kredit yang di gunakan
Pengajuan pengembalian dana AKun Google Adword

Mudah kan cara nya? Nah saat ini tidak perlu risau lagi. Selamat beriklan di google adword. Sukses selalu.

10 Comments

  1. Saya sudah lama tidak memakai tools di adwords, saya ingin mulai menulis blog lagi tiba” automatic masuk registrasi kampanye cara keluarnya gimana ya mas? Makasih sebelumnya

    1. LovingIndonesia says:

      ya tinggal keluar aja ( logout )

  2. Mas mau nanya apa kalau membatalkan akun Google AdWords ini apa juga keikut cancel seperti google AdSense di akun tersebut?
    Terimakasih

    1. LovingIndonesia says:

      tidak…

    2. Firdaus dani ms says:

      Mas bagai mana cara membatalkan akun google adwords mas mohon bantuan saya ..saya belum ikut kompanye mas.apa kah saya bisa membatalkan nya mas

    3. LovingIndonesia says:

      tinggal ikutin artikel ini cara untuk batalkan akunnya, untuk gunakan jasa saya di google adwords bisa kq, tinggal kontak aja wa saya ada di menu hubungi kami

  3. Sebelumnya saya membuka link ad yang menautkan google adwords. ternyata saya diarahkan pada page getstarted/home yang berisi form business, campaign, billing dan preview. padahal saya tidak berencana untuk campaign, hanya ingin menggunakan tools di adwords untuk melihat keta kunci yang populer saja. ternyata akun email saya sudah “ditandai” google untuk campaign bisnis. Namun tidak saya lanjutkan registrasi tersebut karena harus mengisi from billing. akhirnya saya harus membuat akun gmail lain untuk dapat mengakses tools di google adswords. bisakah akun email saya sebelumnya dibersihkan dari identifikasi campaign google adwords dan bagaimana caranya? apakah bisa merubah ID yg tertera pada google adwords? mohon penjelasannya. terima kasih.

    1. LovingIndonesia says:

      Id tidak bisa di rubah

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *